Pohon Tumbang di Lumbang, Polisi Bergerak Cepat




PROBOLINGGO, Saksimata.my.id – Respons cepat kembali ditunjukkan jajaran Polres Probolinggo dalam menangani dampak cuaca ekstrem. Hujan deras disertai angin kencang yang melanda wilayah Kabupaten Probolinggo, Jumat (30/1/2026) sore, menyebabkan sebuah pohon tumbang dan menutup total akses jalan di Desa Boto, Kecamatan Lumbang.

Peristiwa tersebut sempat mengganggu aktivitas warga dan membahayakan pengguna jalan. Begitu menerima laporan masyarakat, personel Polres Probolinggo langsung diterjunkan ke lokasi untuk melakukan penanganan.

Kapolres Probolinggo AKBP M. Wahyudin Latif melalui Kabag Ops Kompol Dugel menegaskan bahwa kecepatan respons menjadi bagian dari komitmen kepolisian dalam memberikan pelayanan dan menjamin keselamatan masyarakat.

“Begitu laporan masuk, anggota langsung bergerak. Keselamatan warga adalah prioritas utama kami,” tegas Kompol Dugel.

Bersama instansi terkait dan warga setempat, polisi mengamankan lokasi kejadian serta melakukan evakuasi dengan memotong batang dan ranting pohon menggunakan peralatan khusus. Upaya tersebut dilakukan untuk mencegah kecelakaan dan mempercepat pemulihan akses jalan.

Kompol Dugel juga mengimbau masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan, terutama saat cuaca ekstrem yang berpotensi menimbulkan pohon tumbang dan bencana lain.

“Kami harap masyarakat segera melapor jika menemukan potensi bahaya di lingkungan sekitar,” ujarnya.

Berkat sinergi aparat dan warga, proses evakuasi berlangsung aman dan cepat tanpa korban jiwa. Arus lalu lintas di jalur tersebut kembali normal dalam waktu singkat.(Ma'at S)

Alt/Text Gambar
Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak